BAPPEDA Bali Sampaikan Strategi Pembangunan Berkelanjutan Di Era New Normal

Kepala BAPPEDA Provinsi Bali I Wayan Wiasthana Ika Putra bersama Kepala Badan Riset dan Inovasi Daerah Provinsi Bali mengikuti video conference FGD Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PKN) Tingkat II Angkatan X yang diselenggarakan Lembaga Administrasi Negara (LAN), bertempat di Ruang Rapat Sandat, 14 Juli 2020.

FGD ini menjadi bagian Visitasi Kepemimpinan Nasional (VKN), merupakan bagian dari Agenda Aktualisasi Kepemimpinan dalam kurikulum PKN Tingkat II. Kegiatan ini merupakan kunjungan peserta PKN Tingkat II ke desa dan/atau pemerintah daerah, dan/atau instansi lainnya di seluruh wilayah Republik Indonesia untuk mengaktualisasikan kepemimpinan strategis dan manajemen strategis guna mendukung pencapaian tujuan pembangunan nasional secara umum. Karena kondisi pandemi Covid-19 ini, visitasi dilaksanakan secara virtual melalui video conference.

Sesuai dengan tema VKN, FGD ini membahas tiga hal, yaitu Rencana Aksi Daerah (RAD) dalam rangka melaksanakan tujuan pembangunan berkelanjutan (SDGs) Tahun 2030; Permasalahan, kondisi nyata dan tantangan, implementasi RAD di era new normal; dan Strategi/inovasi yang dilakukan pemerintah dalam rangka implementasi RAD di era new normal.

Di sesi sebelumnya, Kepala Bidang Pemerintahan dan Pembangunan Manusia BAPPEDA Provinsi Bali Ida Bagus Gde Wesnawa Punia bersama Sekretaris BaRI Daerah Provinsi Bali menjadi narasumber video conference Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PKN) Tingkat II Angkatan X yang diselenggarakan Lembaga Administrasi Negara (LAN), bertempat di Ruang Rapat Sandat, 14 Juli 2020. Peserta PKN Tingkat II Angkatan X adalah pejabat yang telah atau akan menduduki Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama yang berasal dari instansi pemerintah pusat dan daerah di Indonesia. Pada kesempatan tersebut Wesnawa Punia memaparkan materi “Tantangan dan Strategi Pembangunan Berkelanjutan di Era New Normal di Provinsi Bali.” (Krisna – Pranata Humas).