Kepala Bappeda Provinsi Bali bersama Ny. I Wayan Wiasthana Ika Putra serta Sekretaris Daerah Provinsi Bali dan kepala perangkat daerah di lingkungan Pemprov Bali melaksanakan Gerakan Panen Jagung bertempat di pekarangan timur Kantor Gubernur Bali, Minggu, 2 Juni 2024.
Ika Putra menjelaskan, gerakan bersama ini merupakan upaya mendorong meningkatkan partisipasi Pemerintah Daerah dan masyarakat dalam menjaga ketersediaan pasokan pangan untuk pengendalian inflasi.

