Buka Bilateral Meeting, Kepala Bappeda Ingatkan Visi Misi Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Terpilih Masuk Dalam Perencanaan

Kepala Bappeda Provinsi Bali menegaskan program/kegiatan perangkat daerah yang dibahas pada bilateral meeting harus sudah memuat dan sesuai visi dan misi Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Terpilih. Hal ini disampaikannya saat membuka Bilateral Meeting dalam rangka penyusunan Rancangan Awal RKPD Provinsi Bali Tahun 2026, bertempat di Ruang Rapat Cempaka Bappeda Provinsi Bali, Selasa, 4 Februari 2025.