Kepala Bappedalitbang Menerima Audiensi Kedutaan Besar Inggris

Kepala Bappedalitbang Provinsi Bali yang diwakili Kepala Bidang Perencanaan, Pengendalian dan Evaluasi Pembangunan Daerah, I Made Sudiarsa menerima audiensi Kedutaan Besar Inggris (British Embassy) Jakarta bertempat di Ruang Sandat Bappedalitbang Provinsi Bali, Rabu, 18 September 2019.

Regional Outreach Manager, Andi Poetri mengatakan kedatangannya kali ini bermaksud mencari informasi tentang perencanaan khususnya terkait bidang infrastruktur yaitu transportasi, pengolahan sampah, dan pelayanan publik lainnya, termasuk rencana perkeretaapian di Provinsi Bali.

Turut hadir pada kesempatan tersebut Kepala Sub Bidang Prasarana Pekerjaan Umum Luh Putu Nia Arisantini Sudibia, Kepala Sub Bidang Lingkungan Hidup dan Pengembangan Wilayah Ngurah Bagus Gede Pasek Wirakusuma, serta UPT Pengolahan Sampah DLH Ni Made Armadi.